Tuesday, March 31, 2015

TIPE-TIPE PENGAWASAN



 
Donnelly, et al. (dalam Zuhad, 1996:302) mengelompokkan pengawasan menjadi 3 Tipe pengawasan yaitu :
1. Pengawasan Pendahuluan (preliminary control).
2. Pengawasan pada saat kerja berlangsung (cocurrent control)
3. Pengawasan Feed Back (feed back control)

Friday, March 20, 2015

Tiga Tantangan Terbesar Dalam Belajar Bahasa Inggris

Tiga Tantangan Terbesar
yang Dihadapi oleh Seorang Pelajar Dalam Belajar Bahasa Inggris


1. Mengembangkan minat untuk belajar bahasa Inggris
Semua pelajar bahasa Inggris ingin berbicara bahasa Inggris dengan baik. Mereka senang kalau bisa berkomunikasi dalam bahasa Inggris dengan lancar. Namun demikian, biasanya mereka tidak peduli dengan proses belajar itu sendiri. Bagi kebanyakan pelajar, belajar bahasa Inggris adalah sebuah tugas - sesuatu yang harus mereka kerjakan, walaupun mereka tidak menginginkannya. Mereka tidak menikmati belajar bahasa Inggris.

Thursday, March 19, 2015

Penduduk Lansia



Berikut beberapa pendapat mengenai pengertian Lanjut Usia :

Menurut Hurlock (2002), tahap terakhir dalam perkembangan ini dibagi menjadi usia lanjut dini yang berkisar antara usia enampuluh sampai tujuh puluh tahun dan usia lanjut yang dimulai pada usia tujuh puluh tahun hingga akhir kehidupan seseorang. Orangtua muda atau usia tua (usia 65 hingga 74 tahun) dan orangtua yang tua atau usia tua akhir (75 tahun atau lebih) (Baltes, Smith&Staudinger, Charness&Bosmann) dan orang tua lanjut (85 tahun atau lebih) dari orang-orang dewasa lanjut yang lebih muda (Johnson&Perlin). 

Kondisi Sosial Ekonomi Pertanian Di Indonesia



Pertanian dalam arti luas meliputi pertanian rakyat (pertanian dalam arti sempit), perkebunan, kehutanan, peternakan, dan perikanan (Mubyarto, 1981). 

Sub sektor pertanian, perkebunan, peternakan, dan perikanan sebagian besar merupakan sub sektor yang dikuasai oleh rakyat baik dari sisi luas pertanian dan keterlibatan petani dalam kegiatan pertanian.

Meskipun menguasai sebagian besar kegiatan pertanian di Indonesia, kelompok ini juga menghadapi banyak permasalahan dalam pengembangan pembangunan pertanian modern.